Banyak sekali
mahasiswa yang berhenti di tengah jalan,dikarenakan banyak alasan, mulai dari
kepribadian,bakat dll,namun ada juga yang lebih parah karena salah memilih
jurusan mereka tidak lolos ujian seleksi bersama perguruan tinggi negri.
sebenarnya mereka tidak memikirkan matang-matang dengan apa yang mereka pilih,maka
dari itu perlu adanya pemilihan jurusan-jurusan yang tepat agar dapat berjalan
dengan lancar perkuliahannya,maupun ujiannya. Perhatikan bagaimana memilih
jurusan yang tepat:
Pilih sesuai minat
& bakat
Sebelum kamu
memilih jurusan mana yang mau kamu ambil,kamu terlebih dahulu memikirkan minat
dan bakatmu,karena nanti yang dihadapi bukan lagi soal pelajaran SMA yang
semuanya dimasukan. Nanti kamu harus mengikuti kuliah yang kondisinya stagnan. Jika
kita tidak memilih sesuai minat dan bakat kita kuliah pun akan tidak ada
motivasinya.
Mencari info
sedetail mungkin
Ini juga perlu
dilakukan karena ,info dapat menghantarkan kita sukses lebih cepat untuk meraih
atau menyasar jurusan yang kita inginkan.kita yang tidak tahu info akan mudah
kalah pada persaingan ujian penerimaan mahasiswa baru. Karena yang dibutuhkan
adalah nilai untuk dapat masuk ke dalam jurusan tersebut.
Pilih yang
prospektif
Pilih jurusan yang
memiliki tingkat saing yang tinggi di masa depan,seperti jurusan ilmu
perpustakaan yang dimana sekarang lagi sangat digalakan pembangunan
perpustakaan di dalam negri atau jurusan lainnya yang memiliki prospek yang
baik.
Pilih jurusan yang
mempunyai lingkungan mendukung kepribadian
Nah ini juga harus
diperhatikan jangan sampai kita sudah masuk pada jurusan tersebut kita malah
ingin pindah lagi,maka dari itu Tanya terlebih dahulu kepada orang-orang yang
tahu iklim ini,bagaimana suatu jurusan berkembang,seperti jurusan-jurusan yang
ada di teknik memiliki lingkungan yang keras dan solid,maka perlu
dipertimbangkan juga hal seperti ini agar tidak terjadi hal-hal yang tidak
diinginkan.